Metro—26 Juli 2022 Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PC IMM) Bidang Sosial Pemberdayaan Masyarakat (SPM) Kota Metro adakan kegiatan penyaluran Al Qur'an di beberapa titik masjid dan Taman Pendidikan Al-quran (TPA).
Melalui kegiatan yang diadakan Yayasan Amirul Umah penyaluran 5000 Al-Qur'an ke seluruh Lampung, IMM ikut andil dalam kegiatan tersebut menyalurkan di beberapa daerah yakni salah satunya di Mushola AL Ikhlas Rawasari IV Yosorejo Metro Pusat.
Dalam hal ini tentunya pengurus mushola dan TPA banyak berterima kasih atas kegiatan penyaluran Al-Qur'an ini, harapan beliau semoga bisa menjadi kebermanfaatan bagi anak-anak TPA dan jamaah mushola AL Ikhlas.
"Semoga dengan adanya kegiatan ini bisa menjadikan amal jariyah untuk adik-adik sekalian, dan bisa meningkatkan gairah anak-anak dalam membaca Al-Qur'an, sekali lagi saya ucapkan terima kasih banyak" Ujarnya Bapak muslim selaku ketua pengurus mushola.
Penulis (Satfa)
Editor (Auzi)
Komentar
Posting Komentar